Beranda Berita DPRD Anggota DPRD Tangsel Menggelar Reses Pertamanya di Tahun 2016

Anggota DPRD Tangsel Menggelar Reses Pertamanya di Tahun 2016

BERBAGI
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Tangsel Menggelar Reses Pertamanya Di 2016

Pamulang, Beritatangsel.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tangsel daerah pemilihan (Dapil) Pamulang, menggelar reses pertamanya di 2016 ini. Persoalan infrastruktur menjadi keluhan banyak warga yang hadir di acara reses di Pamulang Permai, Kecamatan Pamulang, Tangsel, Kemarin.

Dalam kegiatan reses tersebut, sebagian besar warga yang hadir mengeluhkan persoalan infrastuktur Jalan Siliwangi yang sampai saat ini masih dalam proses pengerjaan.

Kondisi jalan yang macet, membuat aktifitas warga tergangy, sehingga diharapkan dewan mampu menyikapi persoalan ini.

Tidak hanya itu, persoalan drainase menjadi keluhan dibeberapa lingkungan yang ada di Kecamatan Pamulang. Musin hujan membuat warga sedikit khawatir terkait genangan air.

Jika drainase tidak bisa menampung debit air hujan, maka bencana banjir akan terjadi di Pamulang.

Selain itu, persoalan sampah rumahtangga, dimana pengelolaan sampah di lingkungan belum begitu maksimal, sehingga tidak jarang sampah yang menumpuk juga membuat masyarakat cukup terganggu.

Menyikapi berbagai keluahan itu, Anggota Fraksi Partai Gerindra, Abdul Rahman, atau yang akrab disapa Arnovi mengaku akan segara melakukan koordinasi dengan komisi di DPRD Tangsel yaitu Komisi IV.

“Karena Jalan Siliwangi merupakan pekerjaan Provinsi, maka kita akan tamping aspirasi ini serta menggelar rapat internal komisi untuk segera menyikapi persoalan ini dengan serius,”ungkapnya.

Dia juga mengatakan, persoalan drainase juga akan menjadi catatan kedepan, dan akan direalisasikan di APBD Perubahan 2016 mendatang.

“Persoalan drainase akan kami sikapi, dan kami akan meminta kepada dinas terkait untuk memperbaikinya,”jelasnya.

Arnovi mengatakan, dari hasil reses tersebut, masih terlihat bahwa warga Pamulang memiliki banyak kebutuhan kedepannya, terutama dalam hal perbaikan fisik.

“Dari reses yang saya jalani ini, memang masih banyak keluhan warga, dan ini semua menjadi catatan bagi kami tentunya untuk segera memilih mana yang benar-benar menjadi prioritas warga dan segera direalisasikan,” pungkasnya. 

Baca Juga :  Dinilai Hanya 'Klaim' Tamat Perguruan Tinggi, KBIM Pertanyakan Ijazah Rahayu Saraswati dan Ruhamaben